Siswi SMPTQ An-Naajiya Raih Harapan 1 di Lomba Cerdas Al-Qur’an Tingkat Kab. Pasaman Barat.

Pasaman Barat : Walaupun terhenti sebab gempa 25 Februari 2022 yang lalu, Lomba Cerdas Al-Qur’an tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) se-Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) telah berakhir dalam Final di Aula Kantor Bupati setempat, Sabtu (11/9).

Kegiatan keagamaan ini terselenggara atas kerja sama Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat melalui Dinas Pendidikan setempat dengan Padang TV.

Kegiatan Cerdas Qur’an diikuti oleh 195 grup/tim yang berasal dari SD dan SMP. Setelah melalui beberapa babak penyisihan, SMPTQ An-Naajiya dapat meraih juara harapan 1 pada partai final.

Kepala Sekolah mengucapkan Terima kasih kepada para ustadz dan ustadzah serta para wali murid atas dukungan dan doanya sehinggga anak² SMPTQ An-Naajiya dapat meraih juara harapan 1 di Final Lomba Cerdas Al-Qur’an Tingkat Kab. Pasaman Barat.

Semoga anak² kita dapat Istiqomah menuntaskan hafalanya dan semoga kedepannya SMPTQ AN-NAAJIYA bisa menorehkan prestasi yang lebih baik lagi kedepannya Allãhumma ãmîn.

Tinggalkan Balasan :

* Alamat surel kamu tidak akan ditampilkan.